Masih terasa bagaimana serunya acara sabtu kemarin,
Yaa!!!! Acara Reuni Besar SMAN 2 Bandung. Menjadi sebuah euphoria yang tak bisa dilupakan bagi para alumnus dari SMAN 2 tersebut. setelah bertahun-tahun mereka berpisah, kini dengan adanya kegiatan itu menjadi sebuah ajang melepas rindu. Tercipta keriangan karena bersua dengan teman-teman waktu sekolah dulu, mengenang kembali cerita-cerita lama dan berbagi kisah dari dulu hingga sekarang. Pertemuan ini pun setidaknya menghilangkan hiruk pikuk dan hingar bingar rutinitas keseharian.
Ada yang berbeda dari acara di 2019 ini, setelah lima kali berlangsng menggunakan nama “Reuni Akbar”, tahun ini berganti nama menjadi Reuni Besar. Ada hal berbeda yang dijanjikan panitia pada reuni kali ini.
Reuni Besar kali ini, juga menunjukan peran dan kontribusi para Alumni untuk sekolah tercinta, dan umumnya untuk bangsa Indonesia.
Beberapa acara menarik pun sudah disiapkan panitia di Reuni Besar kali ini. Mulai dari acara pre-event seperti Go Green Sport :cycling walking planting, peluncuran lagu Ikatan Alumni SMAN 2 Bandung “Kau dan Aku adalah Kita”, Lomba Vocal Grup Lintas Angkatan, Food & Light Park, Music & Art Festival, Bazaar & Exhibition, Festival Kostum KReatif dan Tangkal Karet’s Got Talent, hingga pergelaran “TerimaKasih Indonesia” sumbangsih artis penyanyi dan musisi alumni SMAN 2 Bandung yang sudah malang melintang di pentas dunia hiburan nasional bahkan internasional.
Menurut panitia, pagelaran Terimakasih Indonesia merupakan ungkapan rasa terima kasih para Alumni SMA Negeri 2 Bandung kepada tanah, air dan udara yang sudah dinikmati dan akan terus dinikmati oleh anak cucu di masa depan. Alam tempat kita berpijak yang telah memberikan kekayaan, keindahan serta keragaman budaya dan Bahasa.
“Pagelaran ini mengungkapkan rasa terima kasih untuk Indonesia. Tempat kita berpijak, yang telah memberikan kehidupa, kekayaan alamnya, keramahan, keindahan dan keberagamannya”.
Mulianya reuni besar ini menjadikan Inet ikut andil sebagai bagian untuk menyukseskan acara reuni tersebut, kami memberikan layanan Internet terbaik kami dalam kegiatan ini. Dan tentu hal ini diharapkan tidak hanya pada reuni besar ini saja melainkan terus berlanjut di kegiatan besar lainnya.
Dengan layanan Internet yang kami berikan, akhirnya acara ini berjalan dengan baik, selain produk-produk Internet, kami juga memberikan edukasi terkait produk-produk Inet lainnya. Seperti Cloud Service, collocation server, web development, android
Mau tau
bagaimana keseruan acara kemarin??
Cek dibawah
ini ya.
Tim kita lagi edukasi nih, alumnus-alumnus dari SMAN 2, Ada kamu disitu tidak ya??
Kamu pernah kan foto ala-ala kaya lagi diphoto booth di acara-acara Hollywood gitu? Nah kita juga bikin loh, buat kamu yang pengen abadiin kegiatan reuni besar kemarin nih.
Bukan cuman photo both ya, ada juga nih, yang datang ke booth kita KEPO sama produk-produk kita nih, abis kepo, ikutan foto juga sama Akang ganteng yang satu ini.
Oya diacara ini juga kita kedatangan artis-artis kece Indonesia loh, sebagian dari mereka juga bagian dari Panitia acara ada mas Andika ex Peterpan, mas Fathur Javajive, dan tentu ada pak Agum Gumelar juga. Bahkan dari mereka ada yang berbagi testimoni juga ya, kamu bisa cek dan follow IG Inet = @inet.net.id
Tidak lupa sebelum selesai acara, kami juga bagi-bagi hadiah untuk peserta kegiatan Reuni Besar yang mengikuti acara ini sampai selesai. Dan Inet sangat senang serta bangga telah menjadi bagian untuk kesuksesan dari acara ini, dan juga kami berterima kasih untuk berbagai elemen dan tim yang sudah terlibat untuk kegiatan ini. Dan kami juga berterimakasih untuk tim Ikatan Alumni SMAN 2 Bandung, yang telah memberikan kami kesempatan untuk menjadi bagian di Acara ini.
Itulah bagaimana keseruan kegiatan Reuni Besar sabtu kemarin, saat ini kami sebagai bagian dari IT Solution akan terus berusaha mengembangkan bisnis-bisnis terbaik kami dan tentu akan tetap melayani pelanggan dengan hati. seperti slogan yang selalu kami unggulkan “Service with Heart”.
See you dievent-event selanjutnya….